Besok Gereja Pringgolayan Diresmikan Uskup Rubi dan Gubernur DIY

PRINGGOLAYAN – Gereja Katolik Paroki Santo Paulus Pringgolayan Banguntapan Bantul DIY akan diresmikan oleh Bapa Uskup Keuskupan Agung Semarang (KAS) Mgr. Robertus Rubiyatmoko, Pr dan Gubernur DIY Sri Sultan HB X pada Sabtu (24/8/2024) besok.

Acara diawali dengan misa syukur yang akan dipimpin Uskup Rubi (selebran utama) dengan konselebran Romo Paroki Pringgolayan Agustinus Ariawan, Pr dan Vikaris Parokial Yustinus Joko Wahyu Yuniarto, Pr.

Tak hanya itu saja, ada sembilan romo tamu yang turut diundang atau dulu pernah berkarya di gereja ini dan Gereja Bintaran untuk menghadiri misa syukur peresmian Gereja Santo Paulus Pringgolayan.

Menurut Romo Ari, acara peresmian akan dimulai pukul 10.00 WIB. Peresmian ditandai dengan penanaman pohon Sawo Kecik oleh Gubernur DIY dan pohon Kepel oleh Uskup Rubi.

Selanjutnya penandatanganan prasasti oleh Gubernur DIY Sri Sultan HB X dan Uskup KAS Mgr. Rubiyatmoko.

Setelah itu, Gubernur DIY, Uskup Rubi dan tamu undangan akan melakukan tur di gereja dan foto bersama.

Penulis: Albertus Aditya Kurniawan (Litbang Paroki Pringgolayan)

Loading

Tentang Penulis

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Copyright © 2024
Gereja Katolik Paroki Santo Paulus Pringgolayan